PPS Desa Sitirejo Menyelenggaran Rapat Pleno Terbuka DPSHP Akhir Jumat 2 Juni 2023

  • Jun 03, 2023
  • Sitirejo Tambakromo
  • BERITA, PEMILU

Bahwa untuk menyelenggarakan ketentuan dan keputusan dari KPU yaitu sesuai KPT 27/2023, PPS Desa Sitirejo menyelenggaran Rapat Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) akhir pada hari Jumat tanggal 2 Juni 2023.

Dikarenakan penyelenggaran Rapat Pleno yang bertempat di Gedung Serba Guna Desa Sitirejo tersebut bertepatan dengan hari Jumat, maka PPS Desa Sitirejo memilih waktu lebih awal yaitu pada pukul 09.30 sampai dengan selesai.

Hadir pada rapat tersebut PPS dan Sekretariat PPS beserta anggota, Kades Sitirejo (Darsono), PKD / Panwasludes (Suwondo), Anggota PPK Kecamatan Tambakromo (Suprapto), 2 orang perwakilan dari BPD dan juga beberapa anggota Parpol (Partai Politik) tingkat Desa.

Itu artinya bahwa Rapat Pleno di PPS tanggal 2 Juni 2023 ini yang diundangan masih sama seperti DPSHP awal. Yaitu Pleno PPS mengundang : PKD, Peserta Pemilu tk kelurahan/desa, Pemdes.

Rapat Pleno pada kali ini di buka oleh anggota PPS selaku pembawa acara, kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya secara bersama-sama / seluruh peserta rapat Jumat 2 Juni 2023.

Setelah pembukaan dan menyanyikan lagu kebangsaan kemudian dilanjutkan do'a dan sambutan-sambutan diantaranya adalah sambutan dari Pemerintah Desa yang disampaikan langsung oleh Kepala Desa Sitirejo (Darsono), yang kemudia dilanjutkan pembacaan hasil rekapitulasi DPSHP oleh Ketua PPS (Purwanto) yang kemudian disambung dengan tanggapan dan pertanyaan dari peserta rapat.

Dalam sela-sela tanggapan dari peserta rapat, ketua PPS menyapaikan informasi dari KPU hasil koordinasi dengan Capil yaitu bagi calon pemilih yang belum punya KTP-el atau data kependudukan yang sama sekali belum punya KTP-el baik yang berusia sebelum 17 th atau 17 th lebih, nantinya PPS merekap data pemilih dg kategori tersebut di atas dimintakan surat dr desa ditujukan ke Disdukcapil atau ke kecamatan untuk melakukan perekaman KTP, lalu untuk yg kategori rentan ( disabilitas, lansia, gangguan jiwa ) untuk diberi keterangan khusus yang nantikan agar di fasilitasi oleh Dukcapil untuk melakukan perekaman KTP-el.

Setelah satu persatu acara rapat pleno terbuka pada kali ini terselesaikan dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara oleh seluruh PPS kemudian dilanjutkan dengan penyampaian berita acara dan hasil rekapitulasi.

Penyerahan Berita Acara oleh Ketua PPS kepada Kepala Desa Sitirejo
Penyerahan Berita Acara oleh Ketua PPS kepada PKD Penyerahan Berita Acara oleh Ketua PPS kepada anggota Parpol PDIP
Penyerahan Berita Acara oleh Ketua PPS kepada anggota Parpol Demokrat Penyerahan Berita Acara oleh Ketua PPS kepada anggota Parpol Partai Gerakan Indonesia Raya

Salam Sideka New generation

Pewarta : Purwanto