Persiapan Pembangunan Talud Desa Lor Gabusan

  • Sep 29, 2020
  • Sitirejo-Tambakromo

Sitirejo-Tambakromo-Pada tahun anggaran 2020 ini Pemerintah Desa Sitirejo melaksanakan kegiatan persiapan Pembangunan Talud Jalan yang bersumber dari Dana Desa (DD). Pekerjaan persiapan ini diawali dengan mengadakan pengukuran awal volume rencana pembangunan talud jalan desa yang akan dikerjakan di 2 (dua) lokasi jalan desa , yaitu jalan desa lor gabusan dan jalan pertanian lor gabusan. Sesuai dengan besaran anggaran, direncanakan pembangunan talud jalan desa lor gabusan dan jalan pertanian lor gabusan ini sepanjang kurang lebih 487 meter, dengan tinggi talud 0,8 meter, dan direncanakan pekerjaan talud ini selama 20 hari yang dianggarkan dari Dana Desa Sebesar Rp. 199.500.000,-00. [caption id="attachment_4304" align="aligncenter" width="1280"] Persiapan pembangunan talud jalan lor gabusan[/caption] Mengingat pentingnya fungsi jalan desa dan jalan pertanian ini maka pembangunan talud jalan desa dan pertanian diharapkan dapat meningkatkan kelancaran transportasi dan perhubungan darat antar Desa dan mempermudah aktifitas para petani. Satu hal lagi dengan pembangunan talud jalan desa dan jalan pertanian dikandung maksud dan tujuan agar jalan tidak mudah longsor, mengingat kondisi jalan yang lebih tinggi dibanding tanah di sebelah kanan-kiri jalan. Diharapkan juga pembangunan talud jalan poros desa akan memperkokoh konstruksi jalan sehingga kualitas jalan selalu terjaga dan tidak cepat rusak.

Pembangunan talud jalan desa dan jalan pertanian ini merupakan lanjutan pembangunan hal yang sama pada tahun sebelumnya.

Pewarta : OPD/SID/STRJ