Desa Sitirejo Menggelar Bimtek Pendataan SDGs Desa

  • Apr 15, 2021
  • Sitirejo-Tambakromo

Sitirejo-desa.id - Pemerintah Desa Sitirejo, Kecamatan Tambakromo Kabupaten Pati, melakukan Bimtek pendataan SDGs yang bertempat di Balai Desa Sitirejo pada Kamis (15/04/2021).

kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala desa Sitirejo Darsono yang dihadiri oleh para tim Pokja Relawan Pendata SDGs dan para pemateri dari Tenaga Ahli Pendamping Desa Kecamatan.

BACA JUGA : Memahami Tentang Program SDGs Desa Pengertian dan Tujuannya

Dalam kegiatan bimtek tersebut Pendamping Desa Muhammad Nur Aji Mengatakan, Bimtek Pendataan SDGs ini bertujuan untuk melatih para Tim Pendata bagaimana cara pengisian kuesioner Individu dan kuesioner Rumah Tangga yang nantinya akan dilakukan oleh para tim Pendata kepada masyarakat dilapangan, kegiatan pendataan SDGs ini juga merupakan Program Percepatan pencapaian tujuan pembangunan nasional Berkelanjutan yang berbasis android.

BACA JUGA : Petunjuk Penginputan dan Pendataan SDGs Desa Tahun 2021

“SDGs ini mempunyai arti dan tujuan pembangunan berkelanjutan” kata Nur Aji

[caption id="attachment_6950" align="alignleft" width="300"]Sideka Tata Kelola Desa Dan Kawasan Peserta Pokja / relawan pendataan SDGs Desa[/caption] [caption id="attachment_6949" align="alignleft" width="300"]Sideka Tata Kelola Desa Dan Kawasan Peserta Pokja / relawan pendataan SDGs Desa[/caption]

Pendataan SDGs ini sesuai permendes PDTT Nomor 21/2020 untuk melaksanakan pendataan dimana pendataan ini bertujuan untuk mengupdate data masyarakat sesuai kondisi real dilapangan karena pendataan SDGs ini juga dapat Mempengaruhi data indeks Desa membangun (IDM).(ADM)


Salam Sideka Tata Kelola Desa Administrator : Purwanto