Walaupun tidak acara khusus tetap menjadi sesuatu yang membanggakan

  • Sep 15, 2021
  • Sitirejo-Tambakromo
  • BERITA, POTENSI DESA, KEGIATAN

sitirejo-tambakromo.desa.id - Itulah yang dirasakan oleh para operator desa yang pada hari ini mendapatkan undangan penerimaan piala dan penghargaan lomba Inovasi Tekhnologi Informasi Tahun 2020. Hal tersebut juga dirasakan oleh operator desa Sitirejo Kecamatan Tambakromo Kabupaten Pati sebagai juara pertama.

Juara pertama Desa Sitirejo lomba Inovasi Tekhnologi Informasi diserahkan oleh Wakil Bupati Pati Bapak Saiful Arifin. (15/09/2021)

Bertempat di Balai Desa Wedusan Kecamatan Dukuhseti hari Rabu 15 September 2021, yang pada kesempatan kali ini bertepatan dengan acara Pembukaan TMMD (Tentara Manunggal Membangun Desa) Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati.

"Karena beberapa hal yang menyebabkan penundaan penerimaan piala dan penghargaan ini pak, yang pertama waktu dan kesempatannya Bapak Bupati yang sangat padat, dan juga di Kabupaten Pati tahun ini Pandemi Covid-19 pada tahun 2021 ini yang sangat tinggi," kepada operator Siti Mahmudah Disprmades memberi penjelasan.

"Maka baru pada kesempatan ini kami Kabag Informatika bisa nimbrung acara penerimaan piala dan piagam untuk para pemenang lomba Inovasi Tekhnologi Informasi tahun 2020," sambung Ibu Siti Mahmudah.

Operator Desa bersama Ibu Siti Mahmudah Kepala Bagian Informatika Operator Desa bersama Kepala Bagian Informatika

Lebih lanjut Siti Mahmudah juga menjelaskan, "kami sendiri selaku Kabag sudah berusaha untuk mengusulkan waktu khusus namun selalu tertunda terus. Dan akhirnya kami memutuskan ya sudahlah kita nebeng diacara TMMD di Desa Wedusan Kecamatan Dukuhseti dihari ini." Pungkas Siti Mahmudah Dispermades.

Pemenang lomba IT (Inovasi Tekhnologi Informasi) Tahun 2020 Tingkat Kabupaten Pati Pemenang lomba IT (Inovasi Tekhnologi Informasi) Tahun 2020 Tingkat Kabupaten Pati

Di kesempatan kali ini pula ada acara penerimaan penghargaan peserta lomba-lomba lain yang diikuti oleh beberapa desa di Kabupaten Pati yang antara lain adalah lomba Inovasi Desa bidang keagamaan, bidang pertanian dan masih banyak lagi.

Acara tersebut begitu padatnya dengan berbagai agenda kegiatan yang pada kesempatan ini dihadiri dari berbagai perwakilan Kecamatan termasuk perwakilan dari Kecamatan Tambakromo (Surono, S.H).

Sederetan TNI Kecamatan Tambakromo hadir di acara TMMD Desa Wedusan Kecamatann Dukuhseti Kabupaten Pati. (15/09/2021)

Dan yang paling utama karena acara kali ini adalah Pembukaan TMMD tentunya yang paling banyak dihadiri oleh TNI se-Kecamatan Dukuhseti, TNI dan POLRI Tambakromo tidak ketinggalan juga hadir diacara tersebut.


Salam Sideka Platform Tata Kelola Desa

Sember Gambar : Siti Mahmudah Dispermades

Pewarta : Purwanto